Natuna, (MK) – Wakil Bupati Natuna, Hj. Ngesti Yuni Suprapti menghadiri acara pisah sambut Komandan Kodim 0318/ Natuna di Aula Kodim 0318 Natuna, Selasa (14/11/2017) malam.
Pada acara pisah sambut antara Letkol Inf Ucu Yustiana Dandim 0318 yang lama dengan Letkol Inf Yusuf Rizal Dandim 0318 Natuna yang baru ini, Wakil Bupati Natuna Hj. Ngesti Yuni Suprapti merasa sedih.
Dalam sambutannya, Ngesti menyampaikan, sebagai daerah diujung utara dari Negara Kesatuan Republik Indonesia, menjaga dan membina masyarakat Kabupaten Natuna merupakan hal penting yang harus dilakukan agar terciptanya pembangunan yang diinginkan.
Oleh karena itu, dirinya merasa sedih dengan adanya perpisahan ini. Tapi perpisahan ini merupakan tugas yang harus dilaksanakan.
“Untuk Pak Ucu, lupakan segala hal buruk yang terjadi selama bertugas disini dan yang diingat adalah hal yang baik,” ucap Wakil Bupati Natuna ini.
Ngesti berharap agar Letkol Inf Ucu sukses dan pengalaman yang berharga ditempat yang baru serta cepat naik pangkat menjadi kolonel. Untuk Dandim baru, Letkol Inf Yusuf Rizal, Hj Ngesti mengajak agar saling bahu membahu dalam membangun Natuna dan melanjutkan tugas dari Dandim yang lama.
“Dengan kehadiran TNI, akan membawa keamanan, penganyom dan pamong bagi masyarakat dalam pembangunan yang baik kedepan. Buat Dandim baru, mudah – mudahan betah. Buat Pak Ucu, kami mohon maaf kalau ada kesalahan selama ini,” papar Ngesti.
Dikesempatan itu, Letkol Inf Ucu mengatakan kesan pertama kali ke Natuna yaitu daerah yang indah dengan banyak sumber daya alamnya. Semua pulau – pulau yang ada di Kabupaten Natuna belum dijalaninya dikarenakan padatnya kegiatan yang dilaksanakan.
Letkol Inf Ucu juga berpesan, dengan peralihan ini, semua bisa terjalin dan terbina lebih baik lagi kedepannya.
“Kalau ada perkataan dan perbuatan kami tidak berkenan selama menjabat disini, kiranya dimaafkan dan silaturahmi yang sudah ada tidak terputus dan berlanjut sampai akhir hayat,” ucap Letkol Inf Ucu.
Sementara, Dandim 0318 Natuna yang baru, Letkol Inf Yusuf Rizal yang mempunyai pengalaman di Kopasus, Jawa Barat ini mengaku banyak berpindah tempat serta satu leting dengan Letkol Ucu.
“Semoga kehadiran saya disini memperkuat kerjasama semua unsur dengan menjadikan pulau terdepan ini menjadi daerah yang bisa dibanggakan dengan suasana yang aman dan kondusif,” ujar Dandim.
Dikesempatan itu, Letkol Inf Ucu mendapat cinderamata dari Dandim 0318/ Natuna yang baru, Wakil Bupati Natuna Hj. Ngesti Yuni Suprapti, Danlanal Ranai, Lanud RSA, Kajari Ranai, Kapolres Natuna, Komandan Satrad Natuna, Kadis PU Natuna, Kepala Bakesbangpol Natuna, Camat Bunguran Timur Laut, BRI Unit Ranai, Kepala MTSN 2, Anggota DPRD Natuna, Wan Sofyan dan Hendri FN (Jack), Pers Natuna, Pengusaha yang diwakilkan oleh Robet, Kasdim Oki dan Perwira Kodim 0318/ Natuna.
Acara ditutup dengan makan bersama dan hiburan berupa musik serta tari – tarian. Hadir pada acara tersebut, unsur FKPD, Ketua DPRD Natuna Yusripandi, Anggota DPRD Natuna Jack dan Wan Sofyan, OPD, instansi vertikal, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda dan seluruh keluarga besar Kodim 0318/ Natuna. (MANALU)
