Tanjungpinang, (MK) – Ketua Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Batam, Muhammad Zuhri mengatakan, selama ini AJI Batam aktif melakukan advokasi jurnalis yang mengalami kekerasan dalam bertugas di Provinsi Kepulauan Riau (Kepri).
“Selain advokasi, AJI Batam juga aktif melakukan berbagai kegiatan seperti Uji Kompetensi Jurnalis (UKJ),” ucap Zuhri dalam laporan pertanggungjawabannya di acara Konferensi Kota (Konferta) ke IV AJI Batam di Hotel Furia Tanjungpinang, Sabtu (6/6).
Ia mengutarakan, tiga tahun lalu menerima amanah sebagai Ketua AJI Batam yang saat itu Ketua AJI Batam terpilih adalah Zainal dan sekretarisnya Nikolas Panama.
“Beliau (Zainal) mengundurkan diri, maka kita melakukan Konferta luar biasa. Saya terpilih sebagai ketua, serta sekretaris Nikolas Panama,” katanya.
Zuhri menyampaikan, pada pelaksanaan UKJ itui juga teman – teman AJI Batam yang ikut semua lulus. Selain UKJ, AJI Batam juga melaksanakan nonton bareng, workshop, dan masih ada beberapa kegiatan yang tidak bisa disebutkannya, seperti pelatihan jurnalistik dan sekolah jurnalistik.
“Untuk sekolah jurnalistik dilaksanakan di Batam dan di Tanjungpinang, serta bekerjasama antar lembaga, KPU, kerjasama dengan Stisipol Tanjungpinang, dan Jamsostek Tanjungpinang. Kemudian AJI Batam juga menyelesaian kekerasan jurnalistik dengan melakukan advokasi baik itu melalui media atau secara langsung. Di Kepri ini, AJI Batam paling aktif melakukan advokasi,” ujarnya.
Kemudian, kata dia, kondisi keuangan AJI Batam sejak awal dipimpinnya dari nol dan tidak ada dana. Saat itu, AJI Batam sepakat untuk memungut iuran dari masing – masing anggota.
“Dengan melakukan pelatihan jurnalistik melalui sekolah jurnalistik AJI Batam, sehingga kas AJI Batam ada dan semakin bertambah,” ucapnya.
Usai menyampaikan laporan pertanggungjawaban Ketua AJI Batam, peserta pada Konferta mengusulkan tiga kandidat calon Ketua dan Sekretaris AJI Batam untuk periode 2015 – 2017. Nama calon Ketua dan Sekretaris pertama yang diusulkan adalah Ramdan dan Rio, calon kedua yaitu Muhammad Zuhri – Jailani dan ketiga S Widodo – Tommy. (ALPIAN TANJUNG)