
Tanjungpinang, (MK) – Wali Kota Tanjungpinang Lis Darmansyah SH melantik tujuh Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Pemerintah Kota (Pemko) Tanjungpinang, Jum’at (7/7/2017).
Pelantikan itu juga dilaksanakan di Lantai 3 Kantor Wali Kota Tanjungpinang, Senggarang.
Usai melantik, Lis meminta pejabat yang baru dilantik untuk segera melakukan koordinasi guna serah terima antara pejabat lama ke pejabat baru.
Menurut Lis, masih banyak pekerjaan yang menunggu untuk diselesaikan pejabat yang baru dilantik.
“Setelah pelantikan, tidak perlu memakan waktu lama. Selambat – lambatnya Selasa depan sudah harus serah terima. Karena, pekerjaan telah menungu untuk diselesaikan,” papar Lis.
Tujuh nama – nama Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama yang dilantik yakni:
- Samsudi sebagai Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Politik, Hukum dan Kemasyarakatan.
2. Reni Yuneli sebagai Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata
3. Hendri sebagai Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang.
4. Bambang Hartanto sebagai Kepala Dinas Perhubungan.
5. Amrialis sebagai Kepala Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Pemukiman, Kebersihan dan Pertamanan.
6. Agustiwarman sebagai Kepala Dinas Sosial.
7. H. Efendi sebagai Kepala Satuan Polisi Pamog Praja dan Penangulangan Kebakaran. (NOVENDRA)
