Bintan, (MetroKepri) – Polres Bintan melalui Satlantas Polres Bintan Pos Lantas 904 Km 16 membantu masyarakat Gang Cendrawasih RT 07/RW 02 Kecamatan Toapaya Selatan yang dalam waktu beberapa bulan mengalami musim kemarau, Jum’at (8/3/2019) dalam kegaiatan Problem Solving.
“Anggota Satlantas Polres Bintan Pos Km 16 Brigadir Bambang Beriamtoro melaksanakan kegiatan penyaluran air bersih kepada warga Gg. Cendrawasih RT 07 RW 02 Km 16 Kecamatan Toapaya Selatan,” kata Kapolres Bintan AKBP Boy Herlambang melalui Kasat Lantas AKP Cut Putri Ameli Sari kepada awak media ini.
Kasat Lantas menjelaskan, kegiatan Problem Solving ini merupakan implementasi dari kepedulian Polres Bintan dalam mengayomi masyarakat Kabupaten Bintan khususnya wilayah Kecamatan Toapaya Selatan.
“Adapun jumlah air bersih yang kita berikan sebanyak 1 ton untuk warga Gang Cendrawasih ini. Masyarakat sangat terbantu akan suplai air ini karena beberapa hari ini kekeringan,” ujarnya.
Selain itu, lanjut Kasat Lantas, kegiatan Problem Solving ini juga sebagai bentuk silaturahmi antara Polisi dan masyarakat.
“Saya berharap dengan bantuan ini dapat menjalin silaturahmi antara pihak kepolisian dan masyarakat lebih dekat lagi,” ungkapnya.
Kegiatan tersebut sangat diapresiasi oleh Ketua RT 07 Sapi’i. Dan Dia mengucapkan ribuan terimakasih kepada Polres Bintan yang sudah bersedia meringankan beban warga yang dalam beberapa hari ini kekeringan air bersih.
Hal senada juga dikatakan salah satu warga Gang Cendrawasih RT 07/02, Juraida.
“Terimakasih kepada Kapolres Bintan, Kasat Lantas dan Aggota Satlantas Pos Km 16 yang sudah merespon dengan cepat untuk bersedia mengantarkan air bersih ke rumah-rumah warga,” ujarnya.
Sementara itu, selama kegiatan Problem Solving berlangsung situasi dalam keadaan aman dan terkendali. (*)
Penulis: Novendra
