Tanjungpinang, (MK) – Warga Binaan di Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IA Tanjungpinang, berhasil mengembangkan ternak lele bantuan dari Dinas Kelauatan dan Perikanan (DKP) Provinsi Kepulauan Riau.
Keberhasilan itu, dibuktikan dengan panen ikan lele di Rutan Tanjungpinang dan disaksikan oleh Kanwil Kemenkumham Kepri, serta DKP Kepri, pada Kamis (18/6).
“Ikan lele ini merupakan bantuan dari Pemerintah Provinsi Kepri melalui DKP Kepri,” ucap Kepala Rutan Kelas 1A Tanjungpinang, Kunrat Kasmiri.
Selain itu, Kunrat juga meminta perhatian dan bantuan pogram pembinaan dari Pemerintah Kota Tanjungpinang. Selama ini, hanya ada bantuan pogram pembinaan dari pemerintah pusat.
“Kami disini, juga berharap sedikit bantuan pogram pembinaan dari Pemerintah Kota Tanjungpinang, karena selama ini tidak ada bantuan dari Pemerintah Kota Tanjungpinang untuk warga binaan di Rutan Tanjungpinang,” katanya.
Oleh karena itu, Kunrat berharap, Pemko Tanjungpinang dapat memberikan perhatian dan program pembinaan untuk warga binaan di Rutan Tanjungpinang.
“Hal itu juga untuk warga binaan yang mayoritasnya masyarakat Tanjungpinang. Karena, setelah menjalani pembinaan di Rutan, dan keluar dari sini mereka dapat ilmu dan bekal yang bisa dikembangkan lagi kepada masyarakat dan keluarganya – masing – masing,” imbuhnya. (AFRIZAL)