Warga Resahkan Sungai di Pasar Dabosingkep Kumuh

by -322 views
by

Lingga, (MK) – Warga meresahkan kondisi sungai di Pasar Dabosingkep banyak sampah dan kumuh serta mengeluarkan aroma bau tak sedap dari sampah tersebut.

Seorang warga yang tinggal di daerah tersebut, Muhammad Nor mengaku sering mendapat keluhan dari warga lainnya terkait aroma bau busuk dari sampai yang ada di sungai tersebut.

“Padahal, keluhan itu juga juga sudah beberapa kali saya sampaikan kepada aparat setempat. Namun, belum juga di respon,” ujar Nor kepada Metrokepri.com, Kamis (23/7).

Mantan anggota DPRD Lingga ini juga meminta pemerintah segera menyelesaikan permasalahan sampah tersebut.

“Karena, aroma dari sampah itu sangat mengganggu kenyamanan warga sekitar,” ucapnya.

Menurut dia, permasalahan itu perlu ditangani serius oleh pemerintah setempat, karena sampah yang ada di sungai tersebut jumlahnya sangat banyak.

“Volumenya bisa puluhan ton jika diangkat dan dikumpulkan,” katanya.

Ia mengutarakan, lokasi sungai itu dekat dengan pasar dan tidak nyaman dipandang. Bahkan aroma dari sampah tersebut dapat membahayakan kesehatan warga sekitar.

“Selain itu, aliran air sungai juga terseumbat dan dapat menyebabkan banjir,” paparnya.

Terkait hal itu, Camat Singkep belum dapat dikonfirmasi hingga berita ini diposting. (ZULKARNAEN)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

No More Posts Available.

No more pages to load.