Pertahankan Adipura, BUMD Tanjungpinang Ajak Pedagang Jaga Kebersihan Pasar

by -322 views
by
Plt Dirut BUMD Kota Tanjungpinang, Zondervan Saat Meninjau Kebersihan Pasar. Foto NOVENDRA
Plt Dirut BUMD Kota Tanjungpinang, Zondervan Saat Meninjau Kebersihan Pasar. Foto NOVENDRA

Tanjungpinang, (MK) – Dalam rangka mempertahankan piala Adipura, Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Kota Tanjungpinang ajak padagang Pasar Baru I dan II untuk membuang sampah pada tempatnya.

“Hal ini selalu kita lakukan himbauan kepada para pedagang untuk selalu menjaga kebersihan setiap harinya,” papar Plt Direktur Utama BUMD Kota Tanjungpinang PT. Tanjungpinang Makmur Bersama (TMB), Jondervan, kepada awak media ini di Pasar Baru II Tanjungpinang, Kamis (23/11/2017).

Selain itu, dirinya bersama staff BUMD yang di lapangan selalu melakukan kontrol setiap petang.

“Kita selalu siaga agar kedepannya pedagang menjadi terbiasa untuk membuang sampah pada tempatnya. Ini demi hidup yang lebih sehat dan Kota Tanjungpinang dapat mempertahankan piala Adipura,” ujarnya.

Kedepannya, kata Ervan, Pasar Baru I dan II akan dilakukan pembenahan agar tampak lebih tertata dan selalu bersih setiap harinya. Ervan juga berharap kepada legeslatif Kota Tanjungpinang bersama Pemerintah Kota (Pemko) untuk dapat menganggarkan pembangunan akses jalan menuju pasar.

“Kita juga meminta kepada pemerintah provinsi ikut andil dalam mensukseskan pembangunan aksas jalan pasar. Selain itu, keamanan juga akan kita tingkatkan demi menjaga kenyamanan para pedagang sehingga hal – hal yang tidak kita inginkan tidak terjadi kembali di pasar,” ucapnya.

Demi terwujudnya hal itu, Ervan menghimbau kepada seluruh pedagang untuk selalu menunaikan kewajibannya tepat waktu dan selalu menjaga kebersihan karena kebersihan adalah sebagian dari iman. (NOVENDRA)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

No More Posts Available.

No more pages to load.