Tanjungpinang, (MK) – Ribuan simpatisan dan relawan Soerya Ansar Hebat (SAH) turut mengiringi pendaftaran pasangan tersebut ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Senin (27/7) siang.
Sebelum mendaftar, pasangan SAH di sambut tarian barongsai dan kompang dari majelis taklim. Kemudian disambut anggota KPU Provinsi Kepri. “Hidup Soerya Ansar Hebat” peking salah seorang simpatisan dari partai PDIP.
“Kami sebagai pendukung “SAH” dari tadi mengikuti pak Soerya dan Ansar. Mulai dari batu 7 hingga sampai ke KPU Provinsi Kepri,” kata simpatisan tersebut.
Setelah mendaftar, Soerya mengucapkan terimakasih kepada ribuan simpatisan, relawan, masyarakat dan pendukung partai politik (Parpol).
“Saya, pak Ansar dan bersama Parpol yang mendukung, mengucapkan terimakasih karena telah mendaftarkan dan juga telah memenuhui syarat. Maka pada 29 Juli 2015, kami akan memeriksa kesehatan di rumah sakit Batam,” kata Soerya.
Soerya juga tak lupa mengucapkan terimakasih kepada pihak kepolisian yang turut mengamankan pendaftaran Pilkada ini. (AFRIZAL)